Thursday 20 August 2015

Penjara Suci (Holy Jail)


Penjara?? kenapa Penjara memang ini tempat narapidana yang tobat ?.. oh tentu tidak, hehe penjara disini bukan tempat narapidana mendapatkan hukuman karena melanggar hukum, namun penjara ini hanya istilah saja, yaitu tempat kami menimba ilmu, tempat kami ditempa, di gembleng, diawasi, belajar mandiri dan hidup bersosialisasi. kami biasa menyebutnya Holy Jail ( Penjara Suci )

Tempat seperti apa sich penjara suci ini ?  :-?
sekilas memang mirip seperti penjara, disini kami di karantina dan dikurung dengan tembok yang tinggi, hanya hari jum'at kami bisa keluar melalui gerbang, itupun saat olahraga di pagi hari. kedisiplinan adalah hal wajib bagi semua penghuni penjara suci ini, seluruh kegiatan kami disini sudah diatur selama 24 jam penuh, mulai dari bangun tidur jam 04:00 AM sampai tidur lagi jam 11:00 PM, dan selalu ada bell/alarm sebagai pengingat atau reminder semua kegiatan kami, bell disini kami beri istilah  jaros. 

Disiplin disini juga dibumbui dengan keadilan, maksudnya gini ni, disiplin berarti mematuhi Peraturan dan setiap Pelanggaran yang dilakukan mendapat hukuman yang setimpal, tidak memandang status sosial, ras, budaya dari setiap penghuni Penjara Suci ini. karena penghuni disini terdiri dari berbagai macam tipe, ras, budaya, tingkat sosial yang berbeda-beda.

Peraturan yang paling sulit untuk dilakukan adalah peraturan berkomunikasi dengan 2 bahasa, yaitu bahasa Inggris dan bahasa Arab. kebayang gak sich ? klo ngobrol sama temen-temen aja kita harus dengan bahasa asing....  :-/ 
bukan hanya kegiatan yang diatur bahkan mau ngobrol aja bahasanya di atur  :-s    padahal penjara yang asli mungkin tidak seperti ini. ada pribahasa yang mengatakan " kejarlah duniamu seakan kau hidup selamanya, dan kejarlah akhiratmu seakan kau mati besok " apa hubungannya kedua bahasa tadi dengan pribahasa ? jadi gini maksudnya, bahasa inggris adalah bahasa internasional dan hampir semua ilmu tentang dunia menggunakan bahasa inggris. sedangkan Al-Quran dan hampir semua literatur mengenai agama Islam menggunakan bahasa arab, jadi dengan kedua bahasa tersebut InsyaAllah kita lebih mudah mempelajari Ilmu baik Dunia maupun Akhirat.


Jadi gak usah heran klo ketemu sama orang yang pernah ngerasain  manis pahit nya kehidupan di penjara suci ini bisa bahasa Arab dan bahasa Inggris :P  hehe..

Bersambung..  :)











No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...